Jember – Madrasah Aliyah Al-Qodiri Jember sukses menggelar acara penutupan Local Wisdom pada Jumat, 5 Januari 2025. Kegiatan ini merupakan puncak dari rangkaian perlombaan kreativitas siswa yang telah berlangsung sejak 27 Desember 2024. Dengan mengusung semangat pelestarian budaya lokal dan pengembangan bakat siswa, acara penutupan tersebut berlangsung meriah dan penuh inspirasi.
Acara ditutup dengan berbagai penampilan kreatif dari para siswa, seperti seni tari tradisional, musik akustik, hingga drama bertema kearifan lokal. Selain itu, karya pramuka dan hasil kerajinan tangan yang dipamerkan menunjukkan bakat luar biasa para siswa dalam menciptakan berbagai produk inovatif berbasis budaya.
Salah satu daya tarik utama pada penutupan ini adalah bazar makanan dan minuman hasil kreasi siswa. Bazar tersebut menampilkan berbagai jenis makanan tradisional hingga inovasi kuliner modern yang menjadi daya tarik para pengunjung. Pengunjung yang terdiri dari siswa, guru, hingga wali murid sangat antusias menikmati karya-karya tersebut.
Kepala Madrasah Aliyah Al-Qodiri Jember, Bapak Husnan Yasin, S. H., dalam sambutannya menyampaikan rasa bangga atas semangat dan partisipasi aktif siswa dalam seluruh rangkaian kegiatan. “Acara Local Wisdom ini menjadi bukti bahwa siswa-siswi MA Al-Qodiri tidak hanya berprestasi di bidang akademik, tetapi juga memiliki kreativitas tinggi untuk melestarikan budaya dan mengembangkan potensi diri,” tuturnya.
Salah satu peserta, Deva Annisah Fariha, mengungkapkan kegembiraannya dapat ikut serta dalam kegiatan ini. “Kami belajar banyak hal baru, mulai dari kerja sama tim, bagaimana mengelola bazar, hingga menampilkan karya seni yang mengangkat kearifan lokal,” ujar Deva.
Acara ini ditutup dengan doa bersama, disertai penyerahan penghargaan kepada para pemenang perlombaan kreativitas yang telah dilaksanakan selama ajang berlangsung. Para siswa berharap kegiatan seperti ini dapat terus dilaksanakan untuk memberikan wadah bagi generasi muda dalam mengembangkan bakat dan kecintaan terhadap budaya lokal.
Semoga kegiatan Local Wisdom ini menjadi langkah awal dalam melahirkan generasi kreatif yang tetap menjunjung tinggi nilai-nilai budaya dan kearifan lokal di tengah era modernisasi.